Gunakan fitur Bookmark untuk menyimpan bacaanmu di lain waktu Info!

Makna Sebenarnya di Balik Lagu Aku yang Terluka dari Repvblik

Mengungkap arti dan makna asli yang tersembunyi di dalam lirik lagu Aku yang Terluka dari Repvblik secara lengkap
Makna Sebenarnya di Balik Lirik Lagu Aku yang Terluka dari Repvblik

Arti Lagu Republik Aku yang Terluka - Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang terluka akibat ditinggal pergi sang kekasih yang sangat dicintainya. Maka dari itu, untuk... untuk info lengkap mengenai makna lagu Aku Yang Terluka, silakan simak hingga akhir!

Lagu Repvblik berjudul Aku yang Terluka rilis atau dipublikasikan pertama kali pada tanggal 14 Oktober tahun 2014. Lagu Aku Yang Terluka merupakan salah satu andalan di dalam album Sandiwara Cinta, yang kala itu didistribusikan oleh label Pro-M.

Mungkin kamu sudah sangat penasaran tentang lagu Repvblik Aku yang Terluka menceritakan tentang apa? Tak perlu gelisah, karena pada kesempatan kali ini anaksenja.com akan menemanimu mencari tahu maksud lagu Aku Yang Terluka. Tanpa berlama-lama lagi, mari kita mulai pembahasannya dari bait pertama!


Analisis Lirik Lagu Aku yang Terluka dari Republik


Separuh jiwaku pergi
Menyusuri bayang-bayangmu
Dulu ada segenggam harapan
Dulu pernah ada cinta

Pada bagian awal lagu Aku Yang Terluka menceritakan tentang seseorang yang terpuruk akibat ditinggalkan kekasihnya. Ia (tokoh utama dalam lagu ini) merasa sangat sedih karena belum bisa move on, masih selalu terbayang-bayang sang mantan (kekasih) di sepanjang waktu, entah itu tentang senyuman di wajahnya (mantan) atau berbagai kenangan indah yang pernah diciptakan bersama-sama.

Separuh hatiku terbang
Bersama serpihan kenangan
Kini aku harus melangkah
Dan lupakan itu semua

Separuh dari dirinya terasa hilang setelah mengalami perpisahan. Semua kenangan indah terasa percuma karena sudah tak ada artinya lagi setelah sang pujaan hati lebih memilih untuk “pergi”. Ia pun mencoba untuk menggunakan akal sehat, dengan berpikir “aku harus bisa move on!”, karena sadar hidup masih terus berjalan dan tak ingin terlalu lama terpuruk.


Aku yang terluka bukan dirimu
Takkan engkau mengerti, tak bisa kau pahami
Namun tak mengapa karena aku yang terluka

Pada bagian reff lagu Aku Yang Terluka ini berisikan pernyataan bahwa yang terluka itu adalah dia (tokoh utama), bukan sang kekasih (yang sudah menjadi mantan). Ia merasa sudah memberikan segalanya namun tidak mendapatkan timbal balik yang sepadan.

Ia sadar bahwa sang kekasih memang sudah tak bisa diharapkan lagi. Maka dari itu, ia lebih memilih untuk menerima semuanya dengan lapang dada, daripada terus memikirkan dan menambah beban hidup berkepanjangan.

Separuh nafasku terhenti saat kau melangkah pergi
Ada cinta yang tak bertepi mungkin kau hanyalah mimpi
Separuh sadarku terhenti, terhenyak tanpa hadirmu
Mungkin tak sempat kau mengerti arti saling mencintai

Sedangkan pada bagian ini berisikan sebuah ungkapan kehilangan yang sangat mendalam. Sebenarnya ia masih tak rela, lantas sedikit menyalahkan sang pujaan hati karena telah menyita semua cinta namun tak bisa memberikan balasan yang seimbang.

Kesadaran pun muncul dan sedikit mencerahkannya, untuk tetap menjalani hidup walau tanpa sang pujaan hati. Memang sih sulit, tapi mau tak mau harus dilakukan demi bisa lepas dari jerat kepedihan.

Semoga kajian arti lagu Aku yang Terluka dari Repvublik ini dapat bermanfaat untukmu. Buat kamu yang ingin menyimak lirik lagunya, tenang saja, karena anaksenja.com sudah menyediakan lirik Aku yang Terluka. Tak lupa juga beserta vidio klipnya. Selamat menyimak!


Lirik Lagu Republik - Aku Yang Terluka


Separuh jiwaku pergi
Menyusuri bayang-bayangmu
Dulu ada segenggam harapan
Dulu pernah ada cinta

Separuh hatiku terbang
Bersama serpihan kenangan
Kini aku harus melangkah
Dan lupakan itu semua

Aku yang terluka bukan dirimu
Takkan engkau mengerti, tak bisa kau pahami
Namun tak mengapa karena aku yang terluka

Separuh nafasku terhenti saat kau melangkah pergi
Ada cinta yang tak bertepi mungkin kau hanyalah mimpi
Separuh sadarku terhenti, terhenyak tanpa hadirmu
Mungkin tak sempat kau mengerti arti saling mencintai

Aku yang terluka bukan dirimu
Takkan engkau mengerti, tak bisa kau pahami
Namun tak mengapa karena aku yang

Aku yang terluka bukan dirimu
Takkan engkau mengerti, tak bisa kau pahami
Namun tak mengapa karena aku yang terluka

Aku yang terluka bukan dirimu
Takkan engkau mengerti, tak bisa kau pahami
Namun tak mengapa karena aku yang terluka


Musik dan Vidio Klip Republik - Aku Yang Terluka



Penutup


Untuk link download lagu Repvblik - Aku yang Terluka mp3, tidak perlu ya? Karena lagunya sudah bisa dinikmati secara gratis di mana-mana, seperti Youtube, Spotify, Resso, dan pemutar media online lainnya. Begitu juga untuk chord kunci gitar Aku yang Terluka, kamu bisa menemukannya dengan mudah di web sebelah.

Mungkin kamu tidak setuju dengan apa yang sudah anaksenja.com jabarkan, karena mimin percaya pendapat serta pengetahuan setiap orang itu berbeda-beda. Maka dari itu, mimin persilakan kamu untuk megungkapkan pendapatmu di kolom komentar. Mungkin saja interpretasimu mengenai lagu Aku yang Terluka ini jauh lebih baik dan dapat bermanfaat bagi yang lainnya. Mari kita bahas bersama-sama hingga menemukan makna sebenar-benarnya yang tersembunyi di balik lirik lagu Aku yang Terluka dari Repvblik!

Posting Komentar

Silakan berkomentar dengan sopan. Centang Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi dari komentarmu. :)
Oops!
Sepertinya ada yang salah dengan koneksi internetmu. Harap sambungkan ke internet dan mulai menjelajah lagi.
AdBlock Detected!
Kamu menggunakan plugin "AdBlock" ya? Yuk matikan dulu fitur Ad-Blocknya dan masukkan anaksenja.com ke dalam whitelist plugin pemblokiran iklanmu!
⋯⋯⋯
Pendapatan yang kami peroleh dari iklan digunakan untuk mengelola situs web ini. Terimakasih sudah berkunjung. :)
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.